Article Detail
45 SISWA DAN RAPOR PENDIDIKAN
Selama 2 hari, (30-31 Agustus 2023)
sejumah 45 siswa kelas XI mengikuti apa
yang disebut dengan ANBK (Assesmen Nasional Berbasis Komputer). Dua
hari ini siswa dalam satu ruangan dengan menggunakan media komputer
menyelesaikan asesmen dan survei. Hari Pertama siswa menyelesaikan Assesmen
Literasi, dan Survei Karakter. Hari kedua siswa menyelesaikan assesmen Numarasi
dan Survei Lingkungan Belajar. Para peserta sejumlah 45 siswa ini dipilih oleh
Kementrian secara random atau acak.
Kegiatan ini
merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Kementrian dalam Upaya
meningkatkan mutu Pendidikan dengan memotret input,proses dan output pembelajaran dalam satuan Pendidikan. Oleh
karena Asesmen Nasional ini dilaksanakan dengan tiga instrumen, yaitu Asesmen
Kompetensi Minimum (AKM) Literasi dan Numerasi, Survei Karakter, dan Survei
Lingkungan Belajar. Bukti fisik dari proses ini berupa Rapor Pendidikan yang
dikeluarkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Dari Rapor Pendidikan
ini sekolah dapat melihat capaian sekolah dari tiga istrumen di atas, dan yang
terpenting adalah bagaimana sekolah menyikapi hasil untuk terus meningkatkan
kualitas di masing-masing satuan pendidikan.
Didampingi oleh proktor, teknisi, dan ada pengawas secara silang dari satuan pendidikan pelaksanaan ANBK di SMA Tarakanita Gading Serpong berjalan lancar. Kegiatan yang dilaksanakan tanggal 30 dan 31 September ini menggunakan ruang komputer sebagai kelas. Hal ini tentu dikaitkan dengan pertimbangan penyediaan sarana serta jaringan internet sebagai sarana pendukung utama untuk siswa menegerjaan asessmen ini. Empat puluh lima siswa yang secar acak akan merangaki potret kualitas proses pelayanan pendidikan, melalui Rapor Pendidikan. (ysmay)
-
there are no comments yet