Article Detail

SMA Tarakanita Gading Serpong Juara 3 Lomba Model Jembatan Kayu

SMA Tarakanita Gading Serpong Juara 3 Lomba Model Jembatan Kayu

SAMSUNG CAMERA PICTURES

Untuk kesekian kalinya mengikuti Lomba Model Jembatan Kayu, akhirnya SMA Tarakanita Gading Serpong berhasil meraih Juara 3 yang diwakili kelompok Targads A dengan anggota Veronica Andrea, Edward Teguh Adiprabowo, dan Ricardo Kevin ketiganya dari kelas XI.IPA 2. Lomba Model Jembatan Kayu rutin diselenggarakan tiap tahun oleh Fakultas Teknik Universitas Tarumanagara dan pada tahun ini merupakan penyelenggaraan yang ke tujuh belas.

Lomba ini diselengkarakan mulai hari Sabtu tanggal 29 Maret 2014. Pada hari ini diadakan Tecnical Meeting di Gedung L Fakultas Teknik Untar. Para peserta mendapat kayu dan aturan-aturan dalam pembuatan model Jembatan. Banyak pertanyaan yang diajukan dari peserta kepada Dewan Juri.

Pelaksanaan Final dilaksanakan pada Sabtu, 12 April 2014 di Gedung M Lantai 8 Fakultas Teknik Universitas Tarumanagara, Sebanyak 50 kelompok dari berbagai SMA negeri maupun swasta dari kota Jakarta, Bogor, Tangerang, Bandung, dan sekitarnya turut meramaikan perlombaan ini.

Setelah semua jembatan diperiksa Dewan Juri sesuai dengan aturan dan spesifikasi, pengujian beban dimulai. Kegiatan ini cukup mendebarkan, jembatan diberi  beban sampai jembatan rusak atau patah. Akhirnya SMA Tarakanita yang diwakili 2 kelompok yaitu Targads A dan Targads B berhasil dengan hasil yang cukup memuaskan. Kelompok Targads A berhasil menahan beban kurang lebih 22 kg dengan massa jembatan 23,75 gram. Dengan perhitungan efisiensi sebagai acuan, maka Targadas A berhak menduduki peringkat 3. Jadi bukan berarti pemenangnya adalah jembatan yang berhasil menahan beban seberat-beratnya tetapi yang dicari perbandingan efisiensi yang paling besar. (Efisiensi = massa beban dibagi massa jembatan, dengan massa maksimum beban adalah 50 kg)

Sedangkan kelompok Targads  B yang diwakili Stefan Jonathan, Priscilla dan Gandhiko Ariya , ketiganya dari XI.IPA1 belum memberikan hasil yang maksimal karena sambungan kedua sisi jembatan belumterlalu kuat dan lem yang masih basah.

1

Model Jembatan Kayu Kelompok Targads A yang berhasil meraih juara 3

 

 

 

 

 

 

Dengan merancang model jembatan, siswa-siswa SMA diajak untuk berpikir logis, kekuatan dari jembatan dan banyaknya beban yang harus ditahan membuat perlombaan ini cukup menantang. Siswa-siswa juga belajar mengaplikasikan konsep dari materi mekanika teknik. Selain itu, kesabaran, ketepatan dan ketelitian sangat diperlukan untuk membuat jembatan yang kokoh dan presisi.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment