Article Detail

Sederhana Namun Khidmat, Jalannya Pengukuhan dan Pelepasan Siswa 2011/2012

Sederhana Namun Khidmat, Jalannya Pengukuhan dan Pelepasan Siswa 2011/2012

IMG_0026

Khidmat dalam kesederhanaan, begitulah gambaran  pelaksanaan pengukuhan dan pelepasan siswa tahun pelajaran 2011/2012 kemarin ( 16/6).  Berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya acara pengukuhan dan pelepasan yang diakhiri dengan promnite, namun  kali ini tidak.  Dengan tidak adanya promnite  menjadikan seluruh perhatian dan energi terfokus untuk acara pengukuhan dan pelepasan.  Maka tak heran,  acara pengukuhan dan pelepasan tahun ini dapat diadakan dengan lebih  cepat  dengan tanpa mengurangi kedalaman makna dari acara sendiri.

 

Acara yang dihelat di aula lantai empat gedung SMA Tarakanita Gading Serpong tersebut dihadiri oleh para wisudawan – wisudawati didampingi oleh orang tua  masing – masing.  Di dalam ruangan aula yang didekorasi dengan nuansa ukir klasik dengan warna krem, kuning emas, dan hitam,  masih dilengkapi dengan hiasan  umbul – umbul putih dan hitam bergambar naga menjuntai di sisi dalam tempat duduk, membuat suasana acara pengukuhan dan pelepasan siswa tahun ini terasa mengesankan.

 

Pukul 14.15 WIB para wisudawan didampingi orang tua/wali mulai berdatangan. Mereka langsung menuju ke aula lantai empat.  Namun sebelumnya para wisudawan diberi kesempatan untuk berfoto bersama dengan orang tua di lantai tiga. Tempat yang telah disiapkan oleh panitia persis di sekitar tangga menuju lantai empat.  Sesaat sempat terlihat antrian di sekitar tempat foto ini,  sebab tempat yang disiapkan oleh panitia hanya satu.

 

Tepat pukul 16.00 WIB acara dimulai. Firman  dan Lisa  yang bertugas menjadi Master of Ceremony (MC) membuka dengan ucapan selamat datang bagi seluruh hadirin seraya memintanya untuk berdiri menyambut prosesi para wisudawan memasuki ruangan.  Barisan prosesi  diawali dengan pembawa bendera yang terdiri dari bendera merah putih, bendera Tarakanita dan bendera OSIS.  Petugas pembawa bendera terdiri dari Ryan XC  ( bendera merah putih), Shirley kelas XI.IPS2 ( bendera Tarakanita) dan Sella kelas  XI.IPS1. ( bendera OSIS).  Di belakang pembawa bendera disusul dirigen, Cecilia kelas XI IPA1 barulah barisan para wisudawan – wisudawati.  Bapak ibu guru mengiringi dibelakang menutup iring – iringan prosesi.

 

Dengan berbalut kebaya warna warni dan  model yang beraneka ragam, para wisudawati nampak cantik dan anggun. Demikian juga dengan para wisudawan yang mengenakan  seragam jas lengkap. Mereka terlihat sangat dewasa.  Dengan raut muka penuh rasa bahagia dan bangga, mereka menampakkan diri layak  untuk menerima pengukuhan sebagai lulusan SMA Tarakanita Gading Serpong.

 

Tak lama lagu kebangsaan Indonesia raya berkumandang membuka seluruh rangkaian acara. Nampak seluruh hadirin turut menyanyikan lagu kebangsaan dengan penuh penghayatan.  Seusai lagu kebangsaan  Mars Tarakanita menyusul berkumandang. Para wisudawan dengan penuh penghayatan, tangan di dada menyanyikan lagu yang telah menjadi spirit selama tiga tahun belajar di SMA Tarakanita Gading Serpong ini..

 

Rangkaian acara dimulai dengan  doa pembukaan   yang dibawakan oleh Bapak Petrus Supriyana, S.Pd, kemudian dilanjutkan dengan sambutan – sambutan antara lain sambutan ketua panita Ibu Jacinta Dewi Palupi, S.Pd, sambutan kepala sekolah SMA Tarakanita Gading Serpong Ibu Yulita Rintyastini, S.Pd dan sambutan Kepala Kantor Yayasan Tarakanita Wilayah Tangerang Sr. Yesina CB, S.Pd yang diwakili oleh Bapak Yohanes Agus Riyanto, S.Pd Divisi Pendidikantingkat  SMA Kantor Wilayah Tangerang.

 

Seusai sambutan – sambutan  ibu HY. Shinta Natalini, S.Si membacakan Surat Keputusan Kelulusan tahun 2011/2012 yang dilanjutkan dengan pengukuhan para lulusan dengan pengalungan medali oleh Kepala SMA Tarakanita Gading Serpong, Ibu Yulita Rintyastini, S.Pd di dampingi oleh wali kelas masing – masing.

 

Setelah para siswa mendapat pengukuhan dengan pengalungan medali, para siswa mengucapkan janji siswa yang  juga  disebut dengan Catur Setya.  Seluruh janji para alumni lalu dipungkasi dengan janji kepada negeri dengan menyanyikan lagu Bagimu Negeri.

 

Sebelum wakil dari orang tua dan siswa memberikan sambutan yang diwakili oleh Ibu Aloysia Eko Sri Noveni ibunda Sherin dan Ignatia Candice sebagai wakil para lulusan,  terlebih dulu diberikan penghargaan kepada para siswa berprestasi baik prestasi akademik maupun non akademik yang diberikan oleh wakil kepala sekolah bidang kurikulum dan bidang kesiswaan.

 

Seluruh rangkaian pengukuhan dan pelepasan para siswa ditutup dengan foto bersama lalu dilanjutkan dengan ramah tamah sambil menikmati hidangan yang telah disediakan oleh panita.  Secara keseluruhan acara berjalan lancar dan efektif sehingga lebih cepat dari yang telah dijadwalkan. Selamat untuk para lulusan semoga sukses menyertaimu!

 

Kedatangan para wisudawan – wisudawati dan orang tua.

 

 

 

 

Prosesi memasuki ruangan

 

 

 

 

 

Sambutan – Sambutan

 

Ibu Jasinta Dewi Palupi, S.Pd ketua panitia pengukuhan dan pelepasan

 

Ibu Yulita Rintyastini, S.Pd Kepala SMA Tarakanita Gading Serpong

 

Ibu Hy. Shinta Natalini, S.Si Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum

 

Bapak Matheus Sulistyanto, S.S Wakil Kepala sekolah Bidang Kesiswaan

 

Bapak Yohanes Agus Riyanto, S.Pd Divisi Pendidikan Yayasan Tarakanita Wilayah Tangerang

 

Ibu Aloysia Eko Sri Noveni mewakili orang tua siswa.

 

Ignatia Candice mewakili para lulusan

 

Peneguhan dan penyerahan penghargaan.

 

 

 

 

 

 

 

 

Teman – teman yang turut bertugas

 

 

 

 

 

Menikmati hidangan dan foto – foto bersama

(targadscommunity.com)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment