Article Detail
SMA Tarakanita Gading Serpong sudah Punya Gambaran
“Kita benar-benar melakasanakan pelayanan pendidikan kepada para peserta didik dengan memperkenalkan dengan memberi ruang dialog dengan pihak-pihak pendidikan lanjut. Dan juga memberi ruang, waktu kepada peserta didik memperkenalkan dan berkomunikasi dengan para utusan dari hidup panggilan hidup bakti romo frater suster yang hadir. Sehingga pada kesempatan ini kelas X, XI dan XII sudah memiliki gambaran bahwa setelah di SMA ini akan melajutkan ke mana, pendidkan tinggi yang mana,” demikian point awal yang disampaikan Yustinus Sumayanto, M. Pd. selaku Kepala SMA Tarakanita Gading Serpong saat pembukaan Edufair 2023.
Kepala Sekolah juga menyampaikan bahwa perguruan tinggi, kongregasi serta konsultan pendidikan yang hadir dapat memberikan informasi sejelas-jelasnya yang dibutuhkan peserta didik. Demikian pula peserta didik dapat menanyakan apabila ada informasi yang dibutuhkan dan belum disampaikan.
Orang tua maupun peserta dapat berkeliling untuk mengunjungi area stand-stand yang berada di kelas lantai 2 dan 3. “Terima kasih kepada sekolah sudah memfasilitasi Edufair ini untuk peserta didik dan orang tua. Kami mendapatkan banyak manfaatnya,” demikian ungkapan salah satu orang tua yang tidak berkenan disebut namanya.
Acara pembuakaan Edufair 2023 diawali dengan tarian tradisional oleh para penari yang terpilih. Mereka menarikan tarian dengan cukup luwes dan terampil. Dan setelah foto bersama dan sambutan dari kepala sekolah, peserta didik menarikan flashmob selamat datang bersama para guru.
Kegiatan Edufair 2023 ini juga diadakan bazar di area parkiran belakang. Para penyedia jajanan menydiakan sajian yang bisa langsung disantap di lokasi stand bazar.
Penutupan Edufair dilakukan pada pukul 13.00 dan diakhiri dengan doa bersama di lapangan tengah di hari Sabtu, 16 September 2023. (Jebe)
-
there are no comments yet