news

Misa Tahun Ajaran Baru 2012-2013

Pada hari Selasa, 24 Juli 2012 kemarin, SMA Tarakanita Gading Serpong mengadakan misa dalam rangka tahun ajaran baru 2012-2013 yang beberapa hari kemarin baru saja dimulai.
read more
KAMPANYE DAN PEMILIHAN KETUA OSIS PERIODE 2012-2013
Suasana aula SMA Tarakanita Gading Serpong yang semua lengang, mendadak riuh  oleh para siswa dari kelas X-XII yang masuk ke dalam aula, berbaris, dan mulai duduk. Para pengurus OSIS periode lama tampak sibuk mengatur barisan agar semuanya mendapat tempat untuk duduk. Hari ini seluruh warga sekolah dikumpulkan di aula untuk pemilihan Ketua OSIS periode 2012-2013, menggantikan Ketua OSIS periode 2011-2012, yaitu Michael Tjandra yang sebentar lagi akan habis masa jabatannya sebagai ketua OSIS periode 2011-2012.
read more
TARGADS Jadi Tuan Rumah PORSENI se-MPK TANGERANG
Pita peresmian digunting oleh Ibu Erijani selaku ketua MPK sekolah Katolik se-Tangerang menandakan  mulai berlangsungnya kegiatan Porseni pada tanggal 30 September 2012 yang merupakan pertandingan persahabatan antar sekolah  yang terhimpun dalam MPK wilayah Tangerang. SMA Tarakanita Gading Serpong merasa cukup berbesar hati sebab dapat menjadi tuan rumah sekaligus panitia penyelenggara Porseni  yang diikutsertakan oleh 9 sekolah Katolik se-Tangerang itu.
read more
Menghayati Kitab Suci dengan Drama
Bagi umat Kristiani bulan September adalah bulan dimana mereka akan lebih mendalami apa yang ada di dalam Kitab Suci dengan banyak cara, mulai dari pendalaman Kitab Suci, lomba membaca Alkitabb, atau mungkin cerdas cermat yang bertemakan dari ayat-ayat yang ada di dalam Alkitab. Di SMA Tarakanita G.S dalam menyambut Bulan Kitab Suci nasional, diadakan lomba dramatisasi Perikop Kitab Suci yang. Yaitu lomba pementasan drama yang berdasarkan perikop-perikop yang sudah didapat melalui undian. Perikop yang disediakan berjumlah sama dengan banyaknya kelas yang ada, yaitu empat belas. Lomba ini dilaksanakan pada Rabu (19/9) yang lalu, bersamaan dengan pemilihan ketua OSIS periode 2012-2013.
read more
PERTEMUAN DAN SEMINAR PARENTING ORTU / WALI SISWA KELAS X SMA TARAKANITA GADING SERPONG
Pada hari jumat tanggal 7 september 2012 SMA Tarakanita Gading Serpong mengadakan pertemuan  dan seminar orang tua siswa kelas X yang berlangsung dari pukul 10.15 sampai pukul 14.00 bertempat di ruang multimedia SMA Tarakanita Gading Serpong. Pertemuan di buka oleh ibu Marcellina Tri Indarwati, S.Pd., selaku pembawa acara dan diawali dengan doa pembukaan oleh Ibu Asti Vitaningrum S.Pd. Pada pertemuan orang tua tersebut diadakan seminar dengan topik memilih jurusan atau program studi yang tepat di SMA, penjelasan program dan kegiatan sekolah meliputi bidang kurikulum, kesiswaan dan kehumasan serta penjelasan hasil tes bakat dan minat. Pertemuan dihadiri oleh 140 orang tua siswa, Divisi pendidikan yayasan Tarakanita wilayah tangerang, Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, para guru dan karyawan. Sekolah mengundang  Dr.J.Kirk Kauffeldt,Ed.D. Vice President for Student Development and Spiritual formation dan ibu Marlina dari UPH sebagai pembicara dalam seminar orang tua. Dalam salah satu pengantarnya Ibu Yulita Rintyastini selaku kepala sekolah menyampaikan tujuan diadakan pertemuan dan seminar orang tua bahwa dengan harapan dapat membantu menghilangkan persepsi orang tua selama ini yang mengganggap bahwa jurusan IPA lebih baik dari pada jurusan IPS.
read more